Pada dasarnya perangkat keras jaringan komputer memiliki hubungan yang sangat erat dengan jaringan komputer. Sederhananya, perangkat keras jaringan komputer merupakan salah satu faktor utama yang menjadi dasar dari terciptanya sebuah jaringan komputer itu sendiri.
Dengan adanya pembahasan ini, kami harap Anda dapat memahami apa itu definisi perangkat keras jaringan komputer secara lebih mendalam. Serta di saat yang sama juga dapat mengetahui apa saja fungsi dari perangkat keras jaringan komputer terhadap kehidupan manusia modern saat ini.
PENGERTIAN PERANGKAT KERAS JARINGAN KOMPUTER MENURUT PARA AHLI
Sebelum kita mengulas pengertian perangkat keras jaringan komputer lebih jauh, ada baiknya jika kita lihat dulu bagaimana pendapat para ahli yang sudah melakukan segenap penelitian mendalam terhadap perangkas keras dalam jaringan komputer.
Berikut ini beberapa pengertian perangkat keras jaringan komputer menurut para ahli :
- Perangkat keras jaringan komputer adalah alat-alat yang digunakan untuk menghubungkan komputer ke komputer lainnya dalam jaringan untuk tujuan berbagi data, berbagi informasi dan juga berbagi peripheral dalam jaringan.
- Perangkat keras jaringan komputer merupakan sekumpulan perangkat yang digunakan untuk menghubungkan dua atau lebih komputer dalam jaringan komputer agar setiap komputer yang terhubung dapat saling berbagi informasi dan fungsi.
- Pengertian perangkat keras jaringan komputer adalah beberapa perangkat penting yang harus digunakan untuk menghubungkan komputer yang satu dengan komputer lainnya.
- Perangkat keras dalam jaringan komputer merupakan peralatan-peralatan yang digunakan untuk menghubungkan komputer dengan sebuah jaringan komputer.
- Perangkat keras jaringan komputer merupakan peralatan yang digunakan untuk keperluan jaringan komputer, dimana tiap-tiap peralatan tersebut mempunyai fungsi dan tugas yang berbeda-beda.
PENGERTIAN PERANGKAT KERAS JARINGAN KOMPUTER SECARA UMUM
Dengan berbekal beberapa pengertian perangkat keras jaringan komputer yang telah dikemukakan oleh para ahli di atas, bisa kita tarik kesimpulan yang kurang-lebih adalah sebagai berikut :
Pengertian perangkat keras jaringan komputer secara umum yaitu : Sekumpulan alat berupa perangkat keras yang memiliki fungsi dan tugas berbeda-beda, yang mana digunakan sebagai media untuk menghubungkan beberapa komputer sekaligus demi keperluan jaringan komputer. Lalu dengan adanya koneksi yang terbentuk antara satu komputer dengan komputer lainnya maka memungkinkan terjadinya beberapa proses seperti berbagi data, berbagi informasi, berbagi sumber daya (resource), dan berbagi beberapa fungsi lainnya.
FUNGSI PERANGKAT KERAS JARINGAN KOMPUTER
Sesuai dengan pengertian dari perangkat keras jaringan komputer seperti yang telah kami sebutkan di atas. Adapun fungsi perangkat keras jaringan komputer yaitu untuk menghubungkan beberapa komputer sekaligus agar tercipta koneksi yang terbentuk di dalam sebuah jaringan.
Tentu saja konsep menghubungkan komputer dalam sebuah jaringan ditujukan sebagai upaya untuk mempermudah pengguna komputer, dari yang awalnya hanya bisa bekerja secara individual atau sendiri-sendiri, menjadi sebuah aktivitas yang dapat dilakukan secara bersama-sama.
Kemudian dengan adanya fakta bahwa beberapa komputer saling terhubung satu sama lain, maka fungsi perangkat keras jaringan komputer berikutnya yaitu sebagai solusi untuk berbagi banyak hal antar sesama pengguna komputer yang berada di dalam satu jaringan, sehingga memberi nilai efisiensi yang tinggi dalam penggunaan komputer.
Adapun beberapa hal yang dapat dibagi antar sesama pengguna komputer dengan adanya perangkat keras jaringan komputer yaitu :
1. Berbagi Data & Informasi
Salah satu fungsi perangkat keras jaringan komputer yaitu memungkinkan terjadinya aktivitas saling berbagi data dan informasi antar satu pengguna komputer dan pengguna komputer lainnya meski tidak berjarak saling berdekatan sekalipun. Beberapa data dan informasi seperti dokumen teks, dokumen digital, data gambar dan video, data multimedia atau audio, data sistem dan lain-lain dapat dengan mudah dikirim dari satu komputer ke komputer lainnya yang berada di dalam jaringan. Denga begitu maka tak perlu lagi repot-repot melakukannya secara manual, karena semua aktivitas yang melibatkan pengiriman atau pemindahan data ataupun informasi dapat dilakukan dengan praktis tanpa perlu beranjak dari tempat duduk.
2. Berbagi Sumber Daya (Resource)
Fungsi perangkat keras jaringan komputer berikutnya adalah sebagai cara untuk menghubungkan beberapa komputer sekaliggus sehingga memungkinkan terjadinya aktivitas saling berbagi resource atau sumber daya. Salah satu sumber daya yang bisa digunakan secara bersama-sama antar pengguna komputer yang satu dengan pengguna komputer lainnya dalam suatu jaringan adalah hardware alias perangkat keras seperti pemakaian harddisk dan printer.
Sebagai contoh, sebuah kantor yang menggunakan perangkat keras jaringan komputer untuk menghubungkan beberapa komputer milik para karyawannya tentu mendapat keuntungan yang lebih baik ketika ingin mencetak file dengan printer, ketimbang kantor yang tidak menggunakan perangkat keras jaringan komputer sama sekali. Pasalnya kantor yang menggunakan perangkat keras jaringan komputer hanya cukup memiliki satu printer saja untuk digunakan secara bersama-sama, sementara kantor yang tidak menggunakan perangkat keras jaringan komputer terpaksa harus membeli banyak printer sekaligus untuk beberapa komputer yang bekerja secara individual.
Dari sebuah contoh sederhana di atas, sangat terlihat bagaimana perangkat keras jaringan komputer dapat memberi manfaat yang begitu besar bagi pengguna komputer kebanyakan. Padahal faktanya masih banyak sekali sumber daya lainnya yang bisa digunakan bersama-sama selama komputer-komputer dapat terhubung dalam sebuah koneksi berkat adanya perangkat keras jaringan komputer.
Demikian penjelasan tentang Pengertian Perangkat Keras Jaringan Komputer dan Fungsinya ala teknodaily.com kali ini. Semoga dapat menjadi informasi yang bermanfaat bagi Anda semua.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar